Lompat ke konten

Cara Menghapus Cache di Laptop & Komputer Sampai Bersih

  • oleh

Cache adalah sebuah teknologi yang digunakan unruk menyimpan data. Cache juga bisa dikatakan sebagai micro memory yang sifatnya temporary (sementara). Dengan adanya cache ini menjadikan kamu tidak perlu mengulang-ulang pemrosesan data sehingga dapat membuat perangkat memiliki kinerja yang lebih cepat.

File cache jumlahnya sangat banyak dan sebanding dengan penggunaan aplikasi atau program di perangkat kamu, sehingga semakin lama cache tersebut akan menumpuk dan menyebabkan disk penyimpanan di laptop atau PC cepat penuh.

Ketika disk penuh maka akan muncul beberapa masalah yang sering dijumpai, seperti laptop atau komputer lemot, Disk usage 100%, laptop hang, processor cepat panas, dan lain sebagainnya. Nah, kondisi seperti itulah yang mengharuskan kamu untuk menghapus cache di laptop atau PC.

Cara Menghapus Cache di Laptop / PC Windows

Menghapus cache di laptop atau PC sebenarnya tidaklah sulit. Meskipun begitu kadang ada sebagian orang yang belum tahu caranya sehingga membutuhkan tutorial untuk menghapus cache tersebut. Nah, buat kamu yang belum tahu carannya, disini kami akan memberikan tutorialnya untuk laptop atau PC Windows 7, 8, 8.1, 10, & 11.

Nah, apabila versi Windows yang kamu pakai berbeda dengan Windows laptop saya, bukan berarti caranya juga berbeda. Karena pada dasarnya langkah-langkahnya hampir sama dan kamu mungkin hanya perlu sedikit menyesuaikannya.

Langsung saja, yuk simak cara menghapus cache di laptop atau PC Windows di bawah ini!

Melalui Folder Temporary

Temporary folder atau temp folder merupakan folder khusus dan bersifat sementara yang dipakai untuk menyimpan file-file tertentu. Sebenarnya file temporary ini adalah nama lain dari cache yang terdapat pada laptop atau PC Windows.

Folder temporary ini menyimpan berbagai macam cache, mulai dari, cookies, history, DNS, dan sebagainya. Untuk itu, silakan bersihkan file cache ini dengan menghapus seluruh file yang berada di folder temporary. Karena kadang ukuran file didalamnya cukup besar.

Berikut caranya:

  1. Pertama, silakan buka jendela Run dengan cara menekan tombol kombinasai Windows + R.
  2. Kemudian ketikkan Temp dan tekan Enter.
  3. Setelah itu, kamu akan dibawa ke halaman temporary folder. Nah, pada bagian ini kamu akan melihat banyak sekali file & folder disana.
  4. Silakan kamu hapus semuanya, dengan cara klik Ctrl + A kemudian Delete.
  5. Langkah selanjutnya, silakan buka jendela Run seperti di atas, lalu silakan ketikkan %temp% kemudian klik OK.
  6. Setelah itu file temporary yang lainnya akan muncul pada halaman yang terbuka. Silakan kamu hapus semua file dan folder di dalamnya.
  7. Jika sudah, silakan restart perangkat kamu kemudian lanjutkan ke metode berikutnya.

[adinserter block=”4″]

Gunakan Disk CleanUp

Disk Cleanup ialah sebuah fitur Windows yang memiliki fungsi membersihkan junk files yang ada pada drive tertentu. Untuk membersihkan cache silakan kamu hapus juga junk files tersebut agar semua cache yang ada bisa sepenuhnya hilang.

Ketika ingin membersihkan cache dengan Disk Cleanup kamu bisa juga menentukan file apa saja yang ingin dihapus, dan bila kamu tidak ingin menghapus salah satu file didalamnya karena dianggap penting, maka silakan skip dengan cara menghilangkan ceklis.

Untuk lebih jelasnya, silakan ikuti langkah-langkah di bawah ini:

  1. Pertama, silakan buka kolom pencarian Windows, lalu ketikkan Disk CleanUp.
  2. Setelah hasilnya muncul, silakan buka dengan memilih opsi Open dibawah hasil pencarian.
  3. Jika sudah, maka kamu akan menemukan jendela baru yang muncul. Pada bagian ini silakan kamu pilih disk penyimpanan sistem lalu klik saja OK. Seperti contoh di bawah ini saya memilih disk (C:).
  4. Selanjutnya akan muncul tab baru, silakan pilih Cleanup file system kemudian pilih disk C dan tunggulah prosesnya sampai selesai.
  5. Pada tab berikutnya yang muncul, silakan kamu centang semua pilihan kemudian klik OK.
  6. Sesudah itu, maka akan muncul pop up peringatan. Nah, pada bagian ini silakan langsung kamu klik Delete files lalu tunggu semua file cache dibersihkan.
  7. Selesai.

Pada saat kamu memilih opsi file yang akan dihapus, pastikan kalau kamu sudah ceklis pada opsi Recycle Bin. Mangapa demikian? Karena folder temporary yang kita hapus dengan cara pertama biasanya akan masuk ke Recycle Bin, sehingga kamu juga perlu menhapus data di dalam software tersebut.

[adinserter block=”5″]

Menggunakan CCleaner

Untuk para pengguna Windows, dua cara di atas merupakan cara yang paling umum dan sering dilakukan ketika ingin membersihkan cache di laptop atau komputer. Namun, agar penghapusan cache lebih sempurna, silakan kamu lengkapi menggunakan aplikasi CCleaner.

CCleaner sendiri memang banyak digunakan untuk membersihkan sampah atau cache. Disamping itu aplikasi ini juga memiliki berbagai fitur, seperti bisa dugunakan untuk membersihkan registry, data browser, uninstal game & aplikasi, dan menghapus junk files.

Cara menghapus cache dengan CCleaner adalah sebagai berikut:

  1. Pertama, silakan kamu download terlebih dahulu aplikasi CCleaner.
  2. Setelah itu silakan instal CCleaner seperti biasa.
  3. Jika sudah, silakan kamu jalankan aplikasinya kemudian buka menu Cleaner (Custom Clean).
  4. Selanjutnya, silakan ceklis pada bagian yang ingin dihapus, baik pada tab Windows ataupun Applications. Sesudah itu silakan klik Run Cleaner untuk melanjutkan.
  5. Kalau sudah, maka kamu akan menemukan pop up peringatan, silakan klik saja Continue untuk melanjutkan proses penghapusan cache.
  6. Done.

Gunakan Windows Storage Settings

Cache yang menumpuk di harddisk akan berdampak pada kinerja komputer yang kurang maksimal (lemot). Nah, untuk para pengguna Windows 10, kamu bisa memanfaatkan fitur bawaan yakni Storage Settings untuk membersihkan cache tersebut.

Kami sangat merekomendasikan metode ini agar hasil pembersihan cache juga maksimal. Berikut langkah-langkah melakukannya:

  1. Pertama, silakan kamu buka kolom pencarian di menu Windows.
  2. Setelah itu kamu ketik Storage Settings.
  3. Selanjutnya buka aplikasi tersebut dengan cara memilih opsi Open dibawah hasil pencarian atau bisa juga dengan klik dua kali Storage Settings.
  4. Jika sudah, kamu akan dibawa masuk ke halaman utama Storage Settings, silakan pilih opsi Configurate Storage Sense or run it now.
  5. Apabila pada opsi Storage belum aktif silakan kamu klik toggle sampai ON terlebih dahulu, kemudian barulah klik opsi di atas.
  6. Sesudah itu, kamu akan dibawa ke halaman konfigurasi. Silakan scroll ke bawah sampai di bagian Free up space now.
  7. Kemudian klik opsi Clean now yang berada dibawah Free up space now.
  8. Selesai.

[adinserter block=”5″]

Menggunakan Avast Cleanup (Opsional)

Avast memang terkenal dengan anti virusnya, terutama free anti virusnya. Namun, disamping itu Avast juga memiliki produk produk lain yang bisa kamu coba, yakni Avast Cleanup. Produk Avast Cleanup tersebut sebenarnya baru diluncurkan belum lama ini.

Avast cleanup sendiri memiliki fungsi untuk membersihkan file cache & cookie cookie history, memperbaiki registry, memperbaiki harddisk error, menghilangkan iklan yang suka tiba-tiba muncul, menidurkan aplikasi-aplikasi yang berjalan di latar belakang, dan sebagainya.

Untuk menghapus cache menggunakan Avast Cleanup, berikut caranya:

  1. Silakan kamu dapatkan terlebih dahulu aplikasi Avast Cleanup Premium (berbayar).
  2. Jika sudah, silakan kamu instal aplikasinya seperti biasa lalu jalankan/buka aplikasi Avast Cleanup.
  3. Setelah aplikasinya terbuka, silakan kamu masuk ke dalam menu Pemeliharaan yang berada di halaman utama aplikasi.
  4. Kemudian aplikasi akan melakukan scanning sistem dan perangkat di laptop atau PC kamu secara keseluruhan. Jadi silakan tunggu saja sampai selesai.
  5. Silakan kamu centang pada bagian yang ingin dibersihkan sesuai kebutuhan (file sampah, cache, cookie, dll). Sesudah itu, silakan klik Perbaiki & Bersihkan.
  6. Setelah selesai, silakan kamu pilih Legakan Ruang pada menu utama Avast Cleanup, kemudian klik Tampilkan untuk memunculkan file Sampah Sistem.
  7. Setelah itu, silakan kamu bersihkan file yang muncul dengan cara ceklis file tersebut kemudian klik Bersihkan Sekarang.
  8. Selesai.

Avast Cleanup Premium ini sudah banyak yang menggunakan, karena sudah terbukti kinerjanya benar-benar maksimal untuk membersihkan file tidak berguna, dan untuk melakukan pemeliharaan sistem. Pengguna juga banyak yang puas karena fitur di dalamnya yang beraneka macam dan tentunya sangat berguna.

Akhir Kata

Nah. begitulah tadi pembahasan kita mengenai cara menghapus cache di laptop & komputer sampai bersih ke akar-akarnya. Semua cara atau metode yang kami ketahui sudah dibahas dengan cukup tuntas dan lengkap pada ulasan di atas.

Semoga artikel ini bermanfaat dan membantu. Terima kasih.