Lompat ke konten

Cara Mengatasi Consider Replacing Your Battery Windows

  • oleh

Consider replacing your battery adalah salah satu pesan yang muncul untuk para pengguna Windows 7 yang baterainya sudah bocor (drop). Jika muncul pesan atau notifikasi tersebut, berarti itu menjadi penanda kalau baterai laptop kamu harus diganti.

Selain muncul pesan Consider replacing your battery, ada ciri khusus yang bisa kamu temui yakni munculnya tanda silang merah pada ikon baterai. Ketika laptop kamu menampilkan notifikasi pesan tersebut maka biasanya secara tiba-tiba laptop akan mati ketika kondisi daya rendah tanpa adanya notif baterai lemah terlebih dahulu.

Selain karena memang baterai perlu diganti, masalah Consider replacing your battery kebanyakan justru malah berasalah dari sistem yang mengalami bug. Ya, intinya sistem mendeteksi bahwa ada error pada baterai, namun sebenarnya tidak ada.

Cara Mengatasi Consider Replacing Your Battery

Menurut Microsoft, pesan error Consider Replacing your battery memang sebuah bug yang terdapat pada Windows 7. Microsoft juga telah melakukan perbaikan sistem pada versi Windows setelahnya. Jadi kamu biasanya tidak akan menemukan pesan atau tanda silang pada baterai tersebut di Windows 8, 8.1, 10, & 11.

Sedangkan cara untuk mengatasinya, bisa kamu simak pada ulasan di bawah ini!

Kalibrasi Ulang Baterai

Kalibrasi baterai merupakan suatu upaya untuk mengkondisikan ulang status presentasi dan pengisian baterai. Fungsinya agar data yang ditampilkan kembali akurat seperti saat laptop masih baru, dan membuat sistem operasi dapat membaca kapasitas baterai seperti seharusnya.

Cara kalibrasi baterai laptop sebenarnya tidaklah sulit, karena pada dasarnya kamu hanya membiarkan baterai dipakai dari penuh (100%) sampai habis (0%), setelah itu baterai hanya perlu di cas lagi sampai 100%.

Nah, untuk cara lengkapnya adalah sebagai berikut:

  1. Pertama, silakan kamu charge baterai laptop sampai penuh (100%).
  2. Setelah baterai laptop penuh, silakan kamu matikan laptop kemudian nyalakan lagi seperti biasa.
  3. Pada saat awal booting, silakan kamu tekan tombol F8 / DEL / F2 (sesuaikan dengan merk laptop) untuk masuk ke safe mode.
  4. Jika belum tahu tombol yang digunakan untuk masuk ke safe mode, silakan searching terlebih dahulu.
  5. Setelah berhasil masuk, silakan kamu cabut charger apabila tersambung, dan biarkan baterai laptop sampai habis (0%) sehingga laptop mati dengan sendirinya.
  6. Setelah itu, cas kembali baterai sampai penuh lalu nyalakan laptop kamu seperti biasa.
  7. Selesai, dengan cara ini seharusnya error Consider Replacing your battery akan hilang.

Sebenarnya untuk melakukan kalibrasi baterai laptop ada 3 cara yang biasa kamu coba. Yakni melalui bios, software kalibrasi, dan cara manual. Terkait cara kalibrasi baterai laptop kami pernah membahasnya secara lengkap pada website NeoTekno.

[adinserter block=”4″]

Install Ulang Driver Baterai

Driver baterai yang terpasang pada laptop kamu mungkin bisa jadi penyebab masalah Consider replacing your battery. Hal ini karena driver yang tidak cocok akan membuat integrasi tidak normal, dan biasanya akan membuat baterai laptop tidak terbaca dan sistem beranggapan bahwa baterai laptop kamu rusak.

Untuk itu, silakan lakukan instal ulang driver dengan cara berikut:

  1. Pertama, silakan kamu buka jendela Run dengan menekan tombol kombinasi Windows + R.
  2. Setelah itu, silakan kamu ketikkan devmgmt.msc lalu tekan Enter.
  3. Jika sudah maka halaman Device Manager akan terbuka, silakan kamu masuk ke menu Batteries.
  4. Kemudian silakan klik kanan pada driver Microsoft ACPI-Compilant Control Method Battery lalu pilih Uninstall Device.
  5. Ikuti langkah unisntal yang tertera pada layar sampai selesai.
  6. Sesudah itu, silakan restart laptop kamu seperti biasa lalu lanjut untuk mengunduh driver yang dihapus tadi.
  7. Silakan kamu cari saja di internet, karena saya rasa tiap laptop akan berbeda jenisnya. Dan pastikan juga kamu mengunduh versi terbarunya ya.
  8. Instal driver yang sudah diunduh, kemudian mulai ulang laptop dan pesan error Consider replacing your battery akan hilang.

Oh iya, selain melakukan reinstal driver baterai seperti di atas, sebenarnya kamu bisa juga langsung meng-updatenya ke versi terbaru yang kompatibel. Untuk update driver, kamu bisa memilih opsinya ketika kamu klik kanan pada driver di atas.

Update Versi Windows

Seperti yang sudah saya singgung sebelumnya, bahwa penyebab Consider replacing your battery dan munculnya tanda silang merah di ikon baterai adalah karena adanya bug sistem. Oleh karena itu meng-update versi sistem operasi Windows ke versi terbaru merupakan langkah yang tepat untuk mengatasi masalah tersebut.

Berikut ini cara melakukannya:

  1. Pertama, silakan kamu buka menu Settings dengan menekan tombol kombinasi Windows + I.
  2. Setelah itu, silakan masuk ke halaman Update & Security.
  3. Jika sudah, pilihlah opsi Check for Update yang berada pada halaman Windows Update.
  4. Setelah muncul Feature Update, silakan kamu instal pembaruan dengan cara klik Download and install yang berada di bawahnya.
  5. Silakan tunggu proses download selesai, biasanya agak lama tergantung kecepatan koneksi yang dimiliki.
  6. Jika sudah, maka sistem secara otomatis akan menginstal pembaruan Windos. Apabila tidak di-instal otomasti, maka kamu perlu menginstalnya secara manual.
  7. Setelah selesai, silakan restart laptop kamu dan pesan error pada baterai akan hilang.

[adinserter block=”5″]

Update Firmware Baterai

Cara selanjutnya yang bisa kamu coba untuk mengatasi Consider replacing your battery adalah dengan memperbarui firmware baterai melalui situs manufaktur laptop. Situs resmi manufaktur laptop menyediakan firmawe dari tiap-tiap produk laptop yang mereka keluarkan.

Untuk itu, silakan kamu lakukan update firmware baterai laptop kamu yang mengalami masalah tersebut dengan cara berikut:

  1. Silakan buka browser yang biasa kamu gunakan pada laptop kamu.
  2. Setelah itu, silakan masuk ke kolom pencarian browser, lalu silakan ketik battery firmware spasi Merk & Tipe Laptop yang mengalami masalah tersebut.
  3. Lakukan pencarian dengan kata kunci di atas, lalu setelah hasilnya muncul silakan buka websitenya. Pastikan kamu membuka situs resmi dari merk laptop yang kamu gunakan, ya.
  4. Selanjutnya, silakan cari firmware baterai yang sesuai atau yang terbaru di halaman situs tersebut.
  5. Jika sudah, silakan download dan instal/jalankan firmware tersebut pada laptop.
  6. Langkah selanjutnya, kamu tinggal mengikuti instruksi yang diberikan sampai selesai.
  7. Sesudah itu restart laptop kamu dan dengan begini seharusnya masalah berhasil teratasi.

Menginstal Service Pack 1

Cara selanjutnya yang terbilang ampuh untuk mengatasi Consider replacing your battery adalah menginstal Service Pack 1. Nah, penggunaan Service Pack 1 ini ialah untuk menghilangkan tanda silang pada baterai yang muncul karena error tersebut.

Fitur Service Pack 1 ini ada pada Windows 7, dan memang disediakan Microsoft khusus untuk memperbaiki bug sistem yang menyebabkan Consider replacing your battery atau tanda silang merah pada baterai. Jadi yang diperlukan adalah kamu hanya perlu menginstal Service Pack 1 tersebut ke Windows kamu.

Nah, setelah kamu menginstal Service Pack 1, maka tanda silang merah pada baterai akan bisa dihilangkan, dan agar masalah tersebut tidak muncul lagi, silakan kamu centang pada opsi Warn me if my battery may need replacement.

Nah, untuk mendapatkan file Service Pack 1 kamu bisa kunjungi situs resmi Microsoft, dan disana juga terdapat dukungan atau informasi mengenai cara menginstal Service Pack 1.

Ganti Baterai Laptop

Gimana kalau dengan cara di atas belum berhasil? Mungkin bila hal ini terjadi kamu bisa mempertimbangkan untuk mengganti baterai laptop. Mengganti baterai laptop merupakan cara final untuk mengatasi masalah Consider replacing your battery yang memang dikarenakan baterai sudah rusak.

Untuk mengganti baterai, kamu juga tidak boleh sembarangan, karena kamu harus menyesuaikan jenis dan tipe baterai kamu. Pastikan juga kalau baterai yang baru adalah produk original ya, agar lebih bagus dan awet. Terkait pergantian baterai, silakan konsultasikan ke teknisi laptop atau komputer terdekat.

Sebelum mengganti baterai, alangkah lebih baiknya kalau kamu melakukan pengecekan baterai melalui CMD, dengan cara berikut:

  1. Pertama, silakan kamu buka jendela Run dan ketik CMD lalu tekan Enter.
  2. Setelah masuk ke halaman utama Command Prompt, silakan kamu masukkan perintah cd %userprofile%/Desktop.
  3. Pastikan kamu memasukkan perintah tersebut dengan benar, jika sudah silakan tekan saja Enter.
  4. Selanjutnya, masukkan perintah baru, yaitu powercfg -energy kemudian Enter lagi.
  5. Tunggulah sesaat sekitar satu menit hingganantinya muncul informasi mengenai baterai laptop.

Pada halaman informasi yang muncu, kamu bisa melihat bagian Last Full Charge untuk melihat kesehatan baterai laptop. Apabila daya isi baterai sudah sangat rendah, berarti baterai laptop memang sudah rusak dan perlu diganti.

Akhir Kata

Begitulah tadi pembahasan kita mengenai cara mengatasi Consider replacing your battery di laptop Windows. Berdasarkan ulasan di atas, dapat disimpulkan bahwa kebanyakan penyebab error tersebut adalah karena bug pada sistem, jadi kemungkinan besar baterai tidaklah rusak sepenuhnya.

Namun kalau baterai laptop yang kamu gunakan memang rusak, mau tidak mau memang sudah waktunya diganti. Cukup sekian dulu artikel pada kesempatan kali ini, semoga bermanfaat dan membantu. Terima kasih.