Lompat ke konten

Cara Menampilkan File Tersembunyi di Flashdisk dengan Mudah

  • oleh

Flashdisk merupakan media penyimpanan eksternal yang cukup banyak digunakan sekarang ini. Selain ukuran fisiknya yang kecil sehingga memudahkan dalam membawanya, juga kapasitas penyimpanannya yang semakin lama semakin besar saja.

Flashdisk saat ini sudah menjadi media penyimpanan file yang cukup praktis. Karena sangat mudah menyalin, menyimpan di media penyimpanan ini. Apalagi harganya yang terjangkau dan juga banyak pilihan berbagai merk dan kapasitas yang tersedia di pasaran.

Namun disamping itu, sering ada permasalahan terkait file yang disimpan dalam flashdisk tersebut hilang, atau disembunyikan oleh virus. Hemm, virus tersebut sepertinya ingin bermain petak umpet nih.

Cara Menampilkan File Tersembunyi di Flashdisk

Memunculkan file yang memang sudah kamu sembunyikan dengan sengaja sebelumnya tentu cukup mudah, tapi berbeda cerita ketika file tersebut hilang karena disembunyikan virus. Biasanya file yang disembunyikan virus akan hilang secara tiba-tiba.

Jenis virus satu ini memang memiliki keahlian menyembunyikan semua jenis file-file yang tersimpan di USB device seperti harddisk eksternal, kartu memori, flashdisk, atau device lainnya. Umumnya jika kamu memakai cara biasa, tentu file atau folder yang hilang karena disembunyikan virus tidak akan muncul. 

Maka dari itu, di bawah ini kami akan membahas cara untuk menampilkan file dan folder tersembunyi atau hidden yang disebabkan oleh virus hardisk external maupun di flashdisk . Jadi pantengin terus artikel ini sampai selesai.

Setting View Hidden Files & Folder

Biasanya dengan cara ini filenya bisa ditampilkan dengan mudah. Tapi dengan syarat jika virus yang menyembunyikan file masih dalam level bawah atau tahap ringan, salah satu cara yang bisa kamu lakukan, ialah dengan mengatur opsi fitur Hidden files & folder.

Berikut cara melakukannya:

  1. Pertama silakan buka File Explorer, dengan menekan tombol kombinasi Windows+E.
  2. Selanjutnya jika sudah masuk ke jendela File Exploler silakan klik tab View di bagian atas.
  3. Setelah itu centang opsi Hidden items agar file dapat muncul.
  4. Sambungkan flashdisk kamu yang mengalami masalah file disembunyikan virus.
  5. Selesai, selanjutnya tinggal kamu cek lagi file–filenya.

Melalui Folder Options

Cara selanjutnya yang dapat kamu coba lakukan jika ingin menampilkan file atau folder yang hilang karena virus di flashdisk ialah lewat Folder Options. Dengan cara ini kamu tidak perlu terlalu ribet untuk melakukannya, karena cara ini terbilang mudah dan simpel.

Berikut langkah-langkah melakukannya:

  1. Langkah pertama silakan buka File Explorer di komputer atau laptop kamu.
  2. Selanjutnya akan muncul jendela File Explorer Windows, silakan klik menu File yang berada di sebelah kiri atas.
  3. Setelah itu akan muncul daftar opsi, pilih Options.
  4. Jika sudah muncul tab baru, kemudian klik dan buka tab View.
  5. Jika sudah silakan klik dan pilih Show hidden files, folders, and drives. Hal ini bertujuan untuk menampilkan folder dan semua file yang tersembunyi.
  6. Selanjutnya hapus centang pada Hide protected operating system files (Recomended) untuk menampilkan semua folder dan file yang disembunyikan. Untuk mencarinya silakan kamu scroll saja ke bawah, lalu jika sudah klik OK.
  7. Pada jendela peringatan yang muncul, silakan klik Yes agar semua file dan folder yang disembunyikan tetap ditampilkan pada halaman tersebut.
  8. Selanjutnya, untuk menerapkan perubahan yang tadi sudah kamu buat, silakan klik Apply.
  9. Setelah itu, silakan buka hardisk eksternal atau flashdisk kamu, periksa file-file di dalamnya dan lihat perubahannya.

Melalui Command Prompt (CMD)

Command Prompt bisa kamu gunakan untuk menampilkan file di flashdisk yang hilang atau tersembunyi karena virus. Tentu kamu tahu kalau CMD merupakan tool powerfull yang bisa digunakan untuk melakukan program apa saja.

Namun, saya rasa tidak banyak yang hafal kode perintahnya, karena perintahnya lumayan panjang mengetiknya, hehe. Tapi tenang, kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini untuk menampilkan file tersembunyi:

  1. Buka jendela Run terlebih dahulu dengan menekan tombol kombinasi Windows + R.
  2. Kemudian ketik CMD  pada bagian Open. Jika sudah klik OK.
  3. Sambungkan flashdisk kamu, dan tunggu hingga terbaca.
  4. Selanjutnya cek huruf dari flashdisknya. Misalnya “E:”
  5. Kemudian Masukkan perintah E: di CMD kemudian tekan Enter.
  6. Ketikkan perintah attrib -s -r -h *.* /s /d /l lalu klik Enter.
  7. Setelah itu silakan cek flashdisk kamu. Dan lihatlah file folder tadi terlihat kembali.
  8. Selesai, dan sekarang kamu tinggal menyalin file tersebut ke Harddisk.

Melalui Pengaturan Windows

Pengaturan pada Windows memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan dan mengkonfigurasi sistem operasi. Tentu dalam hal ini kamu juga bisa menampilkan file tersembunyi di flashdisk dengan mudah. Berikut cara melakukannya:

  1. Pertama pasang flashdisk ke komputer atau laptop.
  2. Keluarkan semua program yang masih berjalan, untuk meminimalisir terjadinya error.
  3. Setelah itu pada kolom pencarian di menu Start, silakan kamu ketik dan klik Control Panel.
  4. Selanjutnya jika sudah silakan klik Appearance and Personalization, lalu klik Show hidden file and folder. Maka akan tampil menu seperti di bawah ini. 
  5. Langkah selanjutnya, centang di bagian show hidden file, folder, and driver, klik apply  kemudian OK.
  6. Selesai, dengan cara ini folder yang tersembunyi karena virus atau memang karena kesalahan dalam operasional, akan kembali muncul.

Namun jika dengan cara ini tidak berhasil, kamu bisa mencoba menggunakan cara Notepad. Seperti yang saya tuliskan di bawah ini.

Memakai File Khusus dari Notepad

Wait, aplikasi Notepad bisa digunakan untuk menampilkan file yang hilang dan disembunyikan oleh virus? Hmm, sebenarnya fungsi dari Notepad ini luas, lho. Salah satunya Notepad bisa digunakan untuk menampilkan file tersembunyi di flashdisk.

Menggunakan metode yang ini sebenarnya mirip dengan menggunakan command prompt (CMD), hanya saja melalui notepad kamu langsung bisa mengaplikasikannya ke flashdisk, dan tentu ini akan lebih efektif.

Berikut caranya:

  1. Buka Notepad, bisa melalui kolom pencarian pada menu start.
  2. Ketik attrib -r -s -h /s /d.
  3. Setelah itu klik File lalu pilih Save as. 
  4. Kemudian pada tipe file pilih All files  lalu simpan dan gunakan nama akhir dari file tersebut dengan .bat dibelakangnya.
  5. Pindahkan file tadi yang sudah kamu simpan kedalam flashdisk, lalu jalankan.
  6. Tunggu beberapa saat hingga prosesnya selesai. Jika sudah, kamu bisa melihat kembali file-file dan folder flashdisk yang tadinya disembunyikan atau hilang.

Menggunakan Recuva

Walaupun Recuva cukup terkenal di kalangan pengguna komputer dan laptop, tapi nyatanya masih banyak orang yang belum mengetahui manfaat-manfaat ketika menggunakan aplikasi Recuva ini.

Recuva sendiri bisa dibilang ahli untuk memulihkan dan mengembalikan file yang hilang atau terhapus. Disamping itu plikasi ini juga bisa kamu manfaatkan sebagai salah satu cara menampilkan file yang disembunyikan virus di flashdisk laptop atau komputer kamu.

Berikut cara melakukannya:.

  1. Pertama, download aplikasi Recuva terlebih dahulu disini.
  2. Jika sudah selesai mengunduh silakan install aplikasi recuva seperti biasa.
  3. Sambungkan flashdisk kamu, lalu tunggu sampai terbaca.
  4. Langkah selanjutnya silakan buka aplikasi Recuva.
  5. Selanjutnya program ini akan dibuka melalui Wizard, ikuti langkah-langkah yang tertera di layar.
  6. Setelah itu klik Next, kemudian pilih opsi recovery menjadi All Files.
  7. Jika sudah klik Next lagi, selanjutnya setting lokasi penyimpanan menjadi flashdisk. 
  8. Setelah itu klik Next, kemudian klik Start untuk memulai scanning.
  9. Selesai, setelah itu tinggal tunggu sampai file–filenya terbaca. Setelah itu, kamu bisa langsung merestorenya.

Menggunakan Regedit

Registry editor yang berisi hirarki dari pengaturan yang digunakan untuk mengatur sistem komputer ketika bekerja. Selain itu kamu bisa juga memanfaatkan regedit sebagai cara untuk menampilkan file tersembunyi, dan juga memungkinkan kamu untuk mengubah berkas sistem.

Begini cara melakukannya:

  1. Pertama buka jendela Run dengan menekan tombol kombinasi Windows+R.
  2. Pada bagian Open silakan ketik Regedit, lalu tekan Enter.
  3. Selanjutnya, Klik tanda penunjuk di bawah folder HKEY_CURRENT_USER untuk menampilkan file selanjutnya.
  4. Kemudian klik pada Software, lalu klik > Microsoft > Windows > CurrentVersion > Explorer > Advanced.
  5. Setelah itu cari kata kunci bernama ShowSuperHidden, kemudian klik dua kali.cara menampilkan file yang tersembunyi di flashdisk
  6. Ganti nilainya menjadi 1 guna untuk enable atau mengaktifkan.

Btw, kamu juga bisa meng-copy lokasi file tadi kemudian paste di address bar regedit. Kemudian untuk mengimplementasikan pengaturan regedit, disini kamu harus memulai ulang komputer atau laptop untuk melihat perubahan yang terjadi.

Nah, itulah beberapa cara untuk menampilkan file tersembunyi di flashdisk, atau menampilkan file yang disembunyikan oleh virus nakal. Caranya cukup mudah kok, kamu tinggal mengikuti langkah-langkahnya sampai selesai. Terima kasih.

4 tanggapan pada “Cara Menampilkan File Tersembunyi di Flashdisk dengan Mudah”

Komentar ditutup.